Trik Membuat Foto Makanan yang Eye Pleasing Banget
Menjamurnya berbagai coffee shop tematik kekinian di berbagai daerah, sukses melahirkan tren baru di kalangan anak-anak muda, yaitu cafe hopping. Nggak cuma jadi ajang nongkrong atau work from anywhere, cafe hopping juga jadi salah alasan untuk membuat foto-foto maupun video yang keren di tiap spot yang kita kunjungi.
Tujuannya, tentu agar page TikTok maupun feed Instagram kita tampil makin menarik. Saat sedang sibuk cafe hopping, ada beberapa trik yang bisa kita lakukan agar foto kita makin estetik dan mengundang banyak likes dari khalayak, diantaranya:
1. Eksplor berbagai fitur
Saat cafe hopping, ada berbagai ide konten yang bisa kita kreasikan, mulai dari foto OOTD di spot lucu, foto makanan dengan plating yang menarik, hingga rekam ambience yang mood banget di kafe atau yang kita datangi. Karenanya, kita butuh smartphone dengan kamera yang mumpuni supaya tiap foto dan video yang diambil punya kualitas yang maksimal.
Kita pun bisa memaksimalkan berbagai lensa yang ada untuk bikin beragam jenis konten. Mulai dari, lensa ultra wide untuk foto spot lucu secara utuh, lensa depth untuk foto OOTD berefek bokeh yang kekinian, hingga lensa macro untuk foto makanan yang lebih menggiurkan.
Saat ini, banyak smartphone yang telah dibekali Optical Image Stabilization (OIS) untuk hasil foto yang lebih terang dan detail serta video yang lebih smooth dan stabil di kondisi minim cahaya sekalipun. Jadi, baik pagi, siang, ataupun malam, kamu bisa bikin konten yang memukau selama cafe hopping.
2. Manfaatkan fitur object eraser
Kafe-kafe kekinian atau coffee shop tematik umumnya ramai dikunjungi anak muda yang hobi kulineran sekaligus ngonten, karena punya lebih dari satu spot foto lucu. Saking ramainya, kadang ada saja objek yang terfoto dan mengganggu hasil foto kita.
Kalau sudah begini, kita bisa menggunakan fitur object eraser. Salah satu perangkat yang memiliki fitur ini adalah Samsung Galaxy A33, A53, dan A73 5G. Fitur ini hadir untuk menghapus objek-objek yang tidak diinginkan di sekitarmu.
Seperti strangers yang ingin kamu hilangkan dari fotomu, ataupun gelas yang mungkin terlihat tidak rapi. Cara menggunakan fitur ini:
• Pilih foto yang ingin kamu edit, kemudian klik ikon pensil
• Klik 3 titik pada pojok kanan bawah
• Pilih ‘Object Eraser’ atau ‘Penghapus Objek’
• Hapus objek yang kamu inginkan, jika sudah, klik ‘Done’ atau ‘Selesai
• Foto kini siap dipamerkan di medsos.
Selamat mencoba