Cryptolab

Istilah Teknologi Hari Ini: Ethereum Merge

Stockvault/Ramkumar
Stockvault/Ramkumar

Di tengah kondisi pasar yang masih berada dalam situasi bear market, Ethereum tetap akan meneruskan rencananya untuk melakukan upgrade jaringan ke Ethereum 2.0.

Momen yang sudah lama dinantikan oleh komunitas kripto ini, didahului oleh proses Ethereum Merge pada 15 September 2022. Ethereum Merge, atau yang juga dikenal dengan istilah The Merge adalah upaya yang dilakukan oleh tim pengembang Ethereum yang bertujuan melakukan transisi blockchain Ethereum ke fase berikutnya, yang juga dikenal sebagai Ethereum 2.0.

Dengan seluruh jaringan blockchain pindah ke sistem baru, blockchain Ethereum diharapkan akan menjadi lebih efisien, berkelanjutan, dan terukur. Transaksi pun diharapkan akan lebih cepat dan ramah lingkungan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Upgrade Ethereum 2.0 ini akan menjadi proses yang kompleks, karena tidak ada blockchain dengan skala sebesar yang pernah merombak protokol konsensusnya hingga saat ini.

Perbedaan utama dari Ethereum dan Ethereum 2.0 adalah penggunaan konsensusnya. Selama ini, Ethereum adalah blockchain yang menggunakan konsensus Proof-of-Work (PoW) untuk melakukan konfirmasi transaksi.

Sedangkan versi terbaru yang disebut Ethereum 2.0, menggunakan mekanisme konsensus Proof-of-Stake (PoS) untuk memproses seluruh transaksi yang dilakukan pada blockchain Ethereum.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Technology believer.. tech-society observer.. recovering digital addict