Cryptolab

Geliat Gaming Berbasis Metaverse

Pexels/Sound on
Pexels/Sound on

Di ekosistem blockchain, gim berbasis metaverse sudah bermunculan. Pada Senin (23/5/2022), PT Benua Integrasi Global juga menggelar soft launching video gim bertema metaverse, Bridge In Gain, di Jakarta.

CEO Benua Integrasi Global, Alexander Zulkarnain menjelaskan, Bridge In Gain rencananya akan resmi dirilis pada Juli 2022. Permainan ini, menerapkan konsep di mana setiap elemen merupakan aset yang memiliki nilai ekonomi berupa non fungible token (NFT) dalam ekosistem Binance smart chains (BEP-20). "Bridge In Gain merupakan dunia video gim berbasis metaverse, yang mana setiap elemen merupakan aset yang memiliki nilai ekonomi berupa NFT," kata Alex.

Permainan ini, ia melanjutkan, disajikan dengan tampilan futuristik utopia maupun distopia alias open world dengan menghadirkan beragam genre permainan. Di antaranya Sci-fi, MMORPG, FPS, hingga Hunting Adventure. Semuanya, dapat diakses melalui portal yang menjadi salah satu fitur di dalam Bridge In Gain.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Bridge In Gain juga menawarkan fitur yang dapat mengakomodasi para pelaku usaha dari berbagai bidang, baik BUMN maupun swasta, hingga para pelaku UMKM di Indonesia maupun seluruh dunia. Hal itu dimungkinkan oleh fitur yang terdapat didalam Bridge In Gain yang disebut Big Tenant.

Menurut Alex, Big Tenant merupakan fitur toko perbelanjaan virtual di dalam Bridge In Gain yang terintegrasi dengan dunia nyata. Fitur tersebut didukung dengan sistem perbelanjaan langsung di dalam permainan yang terkoneksi dengan smartphone dan dikirim melalui kurir instan ataupun ekspedisi. "Selanjutnya barang dapat di-tracking melalui akun Player Super Apps milik pemain ataupun pemesan," jelasnya.

Selain itu, Bridge In Gain juga menawarkan sejumlah fitur lain yang mendukung berbagai aspek kehidupan sehari-hari. Mulai dari, mendulang penghasilan, berbisnis, kantor virtual, hingga edukasi pemanfaatan virtual reality.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Technology believer.. tech-society observer.. recovering digital addict